Ilmu Budaya Dasar


  MANUSIA, KEBUDAYAAN DAN PERUBAHAN PERILAKU

        Seorang manusia dalam kehidupan sehari-hari nya  tidak akan luput lepas dari yang namanya Kebudayaan, karena sebuah kebudayaan seorang manusia itu sendirilah yang menciptakan. Jadi seorang manusia itu sendirilah yang akan terus mengembangkan kebudayaan sehingga budaya itu akan terus hidup. Dengan cara melestarikan kebudayaan dan harus benar-benar dirawat kebudayaan itu sendiri agar tidak merusaknya. Memang sudah sebagian kebudayaan itu tanpa disadari sudah di rusak oleh manusia nya itu sendiri, oleh karena itu kita harus menjaga kebudayaan kita sebaik mungkin, karena manusia dengan kebudayaan itu tidak dapat dipisahkan satu sama lain, jika kebudayaan itu rusak penyebab nya sudah pasti karena manusia itu sendiri , karena manusia itu sendiri yang menggunakan dan melihat kebudayaan.

A. Manusia
    
    Manusia adalah makhluk yang paling sempurna yang pernah di ciptakan oleh Allah SWT, kesempurnaan yang dimiliki oleh manusia itu sendiri merupakan suatu konsekuensi fungsi dan tugas mereka sebagai khalifah di muka bumi ini.

    Manusia itu sendiri disebut makhluk paling sempurna ialah karena manusia itu di ciptakan dari tanah , sedangkan malaikat berasal dari cahaya .
Pernyataan tersebut terdapat pada Firman Allah swt yaitu (Q.S. Al Hijr [15] :26 )
yang berbunyi :

 
“Dan sesungguhnya kami telah menciptakan manusia (Adam) dari tanah liat kering (yang berasal) dari lumpur hitam yang diberi bentuk.
Malaikat : Di ciptakan dari cahaya, tidak memiliki nafsu, tidak mendapatkan pahala, selalu patuh pada perintah Allah swt, tidak berjenis kelamin, tidak berkembang biak, keberadaan nya gaib, semuanya beriman, tidak memiliki dosa, tidak membutuhkan makanan, tidak membutuhkan istirahat
Manusia  : Di ciptakan dari tanah, memiliki nafsu , mendapatkan pahala dan kenikmatan, ada yang patuh ada yang tidak, berjenis kelamin,berkembang biak,memiliki jasad di alam nyata, ada yang beriman ada yang tidak, selali rasul memiliki dosa, membutuhkan makanan, dan membutuhkan istirahat
Ya itu sebagian ulasan sedikit tentang perbedaan antara manusia dengan malaikat.

 
Manusia sebagai makhluk sosial

   Sebagaimana manusia itu adalah makhluk sosial, yang dimana manusia itu saling membutuhkan bantuan dari manusia yang lain nya itu sendiri. Tidak ada manusia yang bisa hidup sendiri, karena itu manusia harus berkehidupan sosial.

    Maka itu sebagai manusia agar sosial nya berjalan dengan baik manusia  itu sendiri harus memiliki berkepribadian yang baik,  attitude yang baik,saling menerima pendapat orang lain , tidak ada keegoisan,bisa bersosialisasi dengan baik, memiliki akal sehat dan lain-lain.

B. Kebudayaan

    Pengertian kebudayaan adalah kebudayaan berasal dari bahasa Sanskerta yaitu Budhayah yang merupakan bentuk jamak dari budhi yang berarti akal. sehingga kebudayaan diartikan sebagai hal-hal yang bersangkutan dengan budi atau akal.

   Istilah lain dari kebudayaan adalah culture, berasal dari kata lain colere yang berarti mengelolah tanah atau bertani. sehingga kebudayaan (culture) diartikan sebagai segala daya dan keinginan manusia untuk mengolah dan mengubah alam.

Beberapa para tokoh Ahli yang mengemukakan definisi kebudayaan antara lain sebagai berikut.

a) E.B Tylor (Antropolog)

  Kebudayaan adalah kompleks yang mencakup pengetahuan, kepercayaan , kesenian,moral,hukum, adat istiadat dan kemampuan lain,serta kebiasaan-kebiasaan yang didapatkan oleh manusia sebagai anggota masyarakat. maka kebudayaan mencakup semua yang diperoleh ataupun dipelajari manusia sebagai anggota masyarakat.

b) Ralph Linton

    Kebudayaan merupakan konfigurasi dan hasil yang bersumber pada tingkah laku yang diperlajari, dimana unsur-unsur penentunya dimiliki bersama dan dilanjutkan oleh anggota masyarakat tertentu.

c) Kroeber

    Kebudayaan adalah keseluruhan realita gerak, kebiasaan, tata cara, gagasan, dan nilai-nilai yang dipelajari dan diwariskan, serta perilaku yang ditimbulkannya.

3 wujud Kebudayaan

1. Kebudayaan sebagai suatu kompleks dari ide-ide, gagasan, nilai-nilai, norma-norma, peraturan, dan sebagai nya.
2.  Kebudayaan sebagai suatu kompleks aktivitas dan tindakan berpola dari manusia dalam masyarakat.
3.  Kebudayaan sebagai benda-benda hasil dari karya manusia.


C. Perubahan Budaya Sosial

    Dampak langsung dari globalisasi dan modernisasi di Indonesia adalah perubahan sosial budaya didalam kehidupan masyarakat. Perubahan ini bisa dilakukan siapa saja, baik secara individu, sekelompok orang, maupun mayoritas masyarakat. Dan inilah contoh-contoh perubahan sosial budaya yang terjadi dididalam kehidupan bermasyarakat dinegeri ini:

1. Cara Berkomunikasi

  Berkembangnya teknologi informasi dan komunikasi merubah cara kita dalam berkomunikasi. Dulu komunikasi dilakukan dengan surat-menyurat, tetapi saat ini dilakuan dengan sms atau e-mail. Dulu juga ada yang namanya telegram dan telegraf, akan tetapi saat ini perannya digantikan dengan telepon, handphone, dan jejaring sosial. Ini membuktikan bahwa perkembangan teknologi dapat menyebabkan perubahan budaya dimasyarakat.

2. Cara Berpakaian

    Cara masyarakat kita berpakaian tidak lepas dari globalisasi dan modernisasi di Indonesia. Dulu, orang-orang kita bangga mengenakan pakaian adat dari daerah masing-masing. Tetapi, saat ini rasanya hal itu sangat sulit dijumpai kecuali kalau ada acara-acara adat. Cara berpakaian dipengaruhi dari informasi-informasi yang didapatkan dari berbagai media seperti Tv dan Internet. Saat ini, cara berpakaian sebagian masyarakat banyak dipengaruhi oleh budaya barat.


3. Gaya Hidup

    Salah satu perubahan sosial budaya yang terjadi didalam masyarakat Indonesia adalah gaya hidup a.k.a lifestyle. Sebagian masyarakat menerapkan gaya hidup yang baik didalam kehidupannya seperti menjadi vegetarian, workaholic, dan lain-lain. Tetapi ada juga sebagian masyarakat yang terjerumus kedalam lifestyle yang tidak baik yang tentu tidak sesuai dengan kepribadian bangsa Indonesia seperti narkoba dan pergaulan bebas.

4. Emansipasi Wanita

    Salah satu bentuk perubahan sosial budaya yang terjadi dimasyarakat Indonesia adalah emansipasi wanita, artinya wanita memiliki derajat yang sama dengan pria. Dulu kita jarang sekali melihat wanita yang menjadi pimpinan, bahkan ada kalimat orang tua yang menyatakan bahwa kehidupan wanita adalah disekitar dapur, sumur, dan kasur. Saat ini tentu berbeda, banyak wanita yang menjabat peran penting dinegeri ini seperti anggota parlemen, pimpinan perusahaan, dan lain-lain.


Tulisan ini disusun sebagai tugas softskill.

Sumber :
LKS Sosiologi , Buku Cetak Sosiologi , dan Buku cetak Pendidikan Agama Islam
 http://www.invonesia.com/contoh-perubahan-sosial-budaya-di-indonesia.html
http://www.tugasku4u.com/2013/04/makalah-ilmu-sosial-budaya-dasar.html





Komentar

Postingan populer dari blog ini

NUSA TENGGARA BARAT

Pengertian Bluetooth, Fungsi Dan Cara Kerjanya

Sejarah Windows OS Sampai Sekarang